Rabu, 20 September 2023, Dr. H. Abas Mansur Tamam, Lc., M.A hadir sebagai pemateri dalam kegiatan International Conference “The Ninth International Dirasat Islamiyah Conference (IDIC) 2023 yang diinisiasi oleh UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 

Dalam pemaparannya, Dr. H. Abas Mansur Tamam, Lc., M.A mengajak audiens untuk mengkaji  Al-Quran yang menjadi sumber kebangkitan pendidikan di era para sahabat Rasulullah. Ia menyampaikan perihal keutamaan menjadikan Al-Quran sebagai fokus kajian serta penelitian disegala disiplin ilmu, bahkan pemberantasan buta aksara dikalangan para sahabat hadir melalui Al-Qur’an. Farid Wajdi mengutip bahwa Al-Qur’an berlaku juga untuk ilmu sosial dan kosmologi .

Dengan berbagai keutamaan di dalamnya, maka tidak ada keraguan bahwa gerakan ilmiah pertama yang lahir dikalangan umat Islam adalah turunnya Al-Qur’an dan hafalan beberapa ayatnya. Selain itu, guru pertama yang membukakan pintu belajar bagi mereka adalah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Melalui perintah Allah dalam Al-Qur’an serta seruan Rasulullah, para sahabat pada saat itu menjadi pribadi yang giat dalam mencari ilmu bahkan bepergian untuk mengejar ilmu.

Adapun pada kesempatan yang sama turut disampaikan hukum simetri dalam sejarah, membersihkan budaya penjajahan, serta pentingnya suatu bangsa menghargai peradabannya. “Bangsa yang tidak memiliki masa lalu tidak memiliki masa depan untuknya” tuturnya.

 

 

Kegiatan yang dibuka oleh Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta turut dihadiri beberapa narasumber diantaranya adalah Syekh Dr. Assam Al-Azhari, Dr. Muhammad Shirazi Damietta, Dr. Hamba Badr al-Zaman, dan Dr. Aziza Al Harbi.

Dimulai pada jam 09.00 kegiatan berakhir pada 10.10 WIB.

.

Redaktur dan Reporter : Whisnu Bagaskara